Pejabat Israel Khawatir Setelah Kemenangan Mamdani, Ajak Umat Yahudi Pindah ke Tel Aviv

Pejabat Israel menunjukkan kekhawatiran setelah kemenangan Zohran Mamdani sebagai Wali Kota, dan mengajak umat Yahudi di New York untuk mempertimbangkan pindah ke Tel Aviv.

Tribunnews1.1K views0:06

About this video

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru TRIBUN-VIDEO.COM - Terpilihnya Zohran Mamdani sebagai Wali Kota Muslim pertama di New York City, Amerika Serikat (AS) membuat Israel khawatir. Sejumlah pejabat menyoroti rekam jejak Mamdani yang dianggap anti-Yahudi dan dinilai lebih mendukung Hamas. Dikutip dari Jerusalem Post pada Rabu (5/11/2025), Wakil Menteri Luar Negeri Israel Sharren Haskel mengaku prihatin atas kemenangan Mamdani. Pasalnya, warga Kota New York yang mayoritas Yahudi akan dipimpin oleh tokoh Muslim. Menurut Haskel, komunitas Yahudi di New York layak mendapat pemimpin yang melindungi mereka, bukan membenci. "Pemilihan Mamdani sangat memprihatinkan mengingat sejarah retorikanya yang anti-Israel dan anti-Yahudi," ucap Haskel. Hal senada juga disampaikan Menteri Keamanan Nasional Israel Itamar Ben Gvir. Ia menilai, terpilihnya Mamdani akan dikenang sebagai momen ketika antisemitisme mengalahkan akal sehat. Ben Gvir kembali membantah tuduhan Mamdani bahwa Israel melakukan genosida di Jalur Gaza. Sementara itu, Ketua partai oposisi Yisrael Beytenu, Avigdor Liberman menyebut kota besar AS telah runtuh. "Kota Besar telah runtuh," kata Liberman. Ia menggambarkan Mamdani sebagai pendukung Hamas yang pada akhirnya menjadi Wali Kota New York. Lain halnya dengan Menteri Urusan Diaspora Israel, Amichai Chikli yang menyerukan orang-orang Yahudi di Kota New York untuk mempertimbangkan pindah ke Israel. Menurutnya, kota yang dulunya merupakan simbol kebebasan dunia kini telah menyerahkan kuncinya kepada pendukung Hamas. Sebagai informasi, Zohran Mamdani mengalahkan dua kandidat lainnya Andrew Cuomo dan Curtis Sliwa dalam pemilihan yang digelar pada Selasa (4/11/2025). Menurut Dewan pemilihan Kota, Mamdani unggul sekitar sembilan poin atas Cuomo dari total 90 persen suara yang dihitung. Cuomo adalah calon wali kota pertahana yang mendapat dukungan penuh dari Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump. (Tribun-Video.com) Artikel ini telah tayang di Jerusalem Post dengan judul, Politisi Israel menyuarakan kekhawatiran atas kemenangan Zohran Mamdani sebagai Walikota New York https://www.jpost.com/israel-news/politics-and-diplomacy/article-872797 Artikel ini telah tayang di The Times of Israel dengan judul, Anggota parlemen Israel dari berbagai kalangan menyatakan kekhawatiran atas terpilihnya Mamdani https://www.timesofisrael.com/far-left-anti-israel-candidate-zohran-mamdani-wins-new-york-city-mayoral-race/ Program: Tribunnews Update Host: Agung Tri Laksono Editor Video: Nur Rohman Urip Uploader: Tri Hantoro

Tags and Topics

This video is tagged with the following topics. Click any tag to explore more related content and discover similar videos:

Tags help categorize content and make it easier to find related videos. Browse our collection to discover more content in these categories.

4.1

1 user review

Write a Review

0/1000 characters

User Reviews

0 reviews

Be the first to comment...

Video Information

Views
1.1K

Total views since publication

Likes
10

User likes and reactions

Duration
0:06

Video length

Published
Nov 5, 2025

Release date

Quality
hd

Video definition

Related Trending Topics

LIVE TRENDS

This video may be related to current global trending topics. Click any trend to explore more videos about what's hot right now!

THIS VIDEO IS TRENDING!

This video is currently trending in South Korea under the topic 'a'.

Share This Video

SOCIAL SHARE

Share this video with your friends and followers across all major social platforms including X (Twitter), Facebook, Youtube, Pinterest, VKontakte, and Odnoklassniki. Help spread the word about great content!