Rusia Imbau agar Tak Berikan Bantuan Militer Langsung ke Israel untuk Hindari Kekacauan di Timur Tengah

Wakil Menteri Luar Negeri Rusia, Sergei Ryabkov, mengingatkan agar tidak memberikan bantuan militer langsung ke Israel guna mencegah situasi yang semakin kacau di kawasan Timur Tengah. Informasi lengkap dapat diakses melalui aplikasi TribunX.

Rusia Imbau agar Tak Berikan Bantuan Militer Langsung ke Israel untuk Hindari Kekacauan di Timur Tengah
Tribunnews
1.8M views • Jun 19, 2025
Rusia Imbau agar Tak Berikan Bantuan Militer Langsung ke Israel untuk Hindari Kekacauan di Timur Tengah

About this video

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM- Wakil Menteri Luar Negeri Rusia, Sergei Ryabkov memperingatkan bahwa bantuan militer langsung dari Amerika Serikat (AS) kepada Israel dapat secara drastis mengacaukan situasi di Timur Tengah.

Di mana saat situasi dilanda perang udara antara Iran dan Israel selama enam hari terakhir.

Ini akan menjadi langkah yang secara radikal akan mengacaukan seluruh situasi," katanya seperti dikutip dilansir Aa.com.tr, Kamis (19/6/2025).

Ryabkov kemudian mengatakan bahwa Rusia dan Amerika Serikat saat ini sedang melakukan kontak untuk membahas mengenai konflik antara Iran dan Israel.

Dalam pernyataan terpisah, Kepala Dinas Intelijen Luar Negeri Rusia (SVR), Sergei Naryshkin, menyatakan situasi antara Iran dan Israel kini berada dalam kondisi kritis.

Sebagai informasi, seorang sumber yang mengetahui pembahasan internal AS mengatakan Presiden Donald Trump dan timnya sedang mempertimbangkan sejumlah opsi.

Termasuk bergabung dengan Israel dalam serangan terhadap situs-situs nuklir Iran.

Pada hari Selasa lalu, Trump secara terbuka menyinggung rencananya untuk membunuh Pemimpin Tertinggi Iran Ali Khamenei, tetapi dia mengatakan, "Kami tidak akan menyingkirkannya (membunuhnya!), setidaknya untuk saat ini."

Israel melancarkan serangan udara Jumat lalu terhadap situs-situs nuklir, ilmuwan nuklir, dan para pemimpin militer Iran dalam serangan mendadak.

Serangan itu dikutuk Rusia sebagai serangan yang tidak beralasan dan ilegal.

Iran pun membalas dengan serangan rudal dan drone ke kota-kota Israel.

(Tribun-Video.com/ Aa.com.tr)

Artikel ini telah tayang dengan judul, Russia warns US against possible military assistance to Israel amid Iran conflict
https://www.aa.com.tr/en/asia-pacific/russia-warns-us-against-possible-military-assistance-to-israel-amid-iran-conflict/3603337

Program: Live Update
Host: Yustina Kartika Gati
Editor: Agilio OktoViasta
Uploader: Unzila AlifitriNabila

#AS #Israel #Rusia #BantuanMiliter #KonflikTimurTengah #Israelvsiran #BeritaInternasional #BeritaTerkini

Tags and Topics

Browse our collection to discover more content in these categories.

Video Information

Views

1.8M

Likes

11.5K

Duration

0:09

Published

Jun 19, 2025

User Reviews

4.3
(354)
Rate:

Related Trending Topics

LIVE TRENDS

Related trending topics. Click any trend to explore more videos.